Halo, terimakasih telah berkunjung pada laman website, aplikasi mobile dan aplikasi lainnya dengan alamat domain www.jd.id.
Berikut adalah Syarat dan Ketentuan yang memuat mengenai seluruh peraturan dan ketentuan yang mengikat Anda secara otomatis pada saat Anda melakukan kegiatan seperti, berkunjung, melakukan pendaftaran sebagai pengguna, melakukan transaksi, menggunakan aplikasi JD.ID, menggunakan piranti lunak yang tersedia, maupun pada saat Anda menikmati seluruh fitur dan fasilitas yang disediakan oleh JD.ID pada Portal JD.ID. Anda dipersilahkan untuk membaca dengan seksama seluruh isi dari Syarat dan Ketentuan ini untuk dapat memahami batasan hak dan kewajiban Anda sebagai pengguna Portal JD.ID. Apabila Anda tidak setuju terhadap isi dari Syarat dan Ketentuan ini, maka Anda dapat berhenti melakukan akses pada JD.ID.
-
DEFINISI
- JD.ID; adalah PT. Jingdong Indonesia Pertama beserta afiliasinya sebagai perusahaan yang didirikan berdasarkan hukum di Indonesia dan beralamat terdaftar di RDTX Tower, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. E-IV No. 6 Mega Kuningan, Jakarta Selatan 12950.
- Layanan JD.ID; kegiatan yang dilakukan oleh JD.ID dan ditawarkan kepada Pengguna Platform JD.ID melalui Platform JD.ID sebagai Penyelenggara Transaksi Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PTPMSE) yang termasuk namun tidak terbatas pada, penawaran produk melalui Portal JD.ID, penyediaan sistem transaksi perdagangan online, penyediaan aplikasi transaksi perdagangan online, dll;
- Platform JD.ID; adalah sistem pada halaman website, halaman mobile website, aplikasi mobile dan aplikasi lainnya dengan alamat domain www.jd.id yang disediakan oleh JD.ID;
- Pengguna Platform JD.ID; adalah Anda, setiap orang atau badan hukum yang merupakan, Pembeli dan/atau Penjual, yang menggunakan dan menikmati seluruh fitur dan fasilitas yang disediakan pada Layanan JD.ID dan/atau Portal JD.ID;
- Penjual; adalah Anda, setiap orang atau badan hukum yang melakukan kegiatan, yang termasuk namun tidak terbatas pada, terdaftar sebagai Penjual di sistem marketplace JD.ID, melakukan transaksi penjualan di dalam Platform JD.ID, serta menyetujui Syarat dan Ketentuan Umum Penjual pada saat melakukan proses pendaftaran Penjual pada Platform JD.ID;
- Pembeli; adalah Anda, setiap orang atau badan hukum yang melakukan kegiatan, yang termasuk namun tidak terbatas pada, terdaftar sebagai pemilik Akun JD.ID, melakukan kunjungan, memilih Produk yang disediakan, melakukan proses transaksi pembelian Produk, serta menggunakan seluruh Layanan JD.ID yang dapat digunakan oleh Pembeli, pada Portal JD.ID
- Konten; adalah seluruh materi atau informasi apapun yang termasuk di dalam atau yang dibuat tersedia melalui Layanan JD.ID atau Portal JD.ID, yang termasuk namun tidak terbatas pada teks, grafik, logo, ikon, gambar, audio klip, unduhan digital, kompilasi data, dan software dan seluruh hak atas kekayaan intelektual yang ada di dalam Layanan JD.ID atau Portal JD.ID.
- Produk; adalah barang-barang atau jasa-jasa yang disediakan di dalam Portal JD.ID oleh JD.ID atau afiliasinya, dan/atau Penjual yang terdaftar pada Portal JD.ID yang dapat dibeli oleh Pembeli.
-
KONTEN
Seluruh Konten yang tersedia di dalam Layanan JD.ID atau Portal JD.ID adalah milik JD.ID. Penyediaan atas Konten dilindungi oleh Hukum yang berlaku dan serta seluruh Undang-Undang Hak Kekayaan atas Intelektual yang terkait.
Selain dari pada hal tersebut, Konten yang mungkin muncul atau tersedia pada Layanan JD.ID atau Platform JD.ID oleh Pengguna Platform JD.ID dan juga Penjual akan menjadi tanggung jawab pengunggah Konten. Dan di dalam hal ini Anda menyatakan untuk membebaskan JD.ID dari segala bentuk tuntutan maupun klaim yang disebabkan oleh penerbitan Konten tersebut pada Layanan JD.ID.
-
PENDAFTARAN PENGGUNA PLATFORM JD.ID
Kami dengan senang hati akan menyambut anda untuk mendaftar sebagai Pengguna Platform JD.ID, yang telah memenuhi ketentuan umum sebagai berikut:
- Anda merupakan pribadi individu yang telah mencapai batas usia minimum yaitu 18 (delapan belas) tahun atau lebih pada saat anda melakukan pendaftaran.
- Anda merupakan badan hukum / badan usaha yang memiliki legalitas hukum yang dipersyaratkan oleh kami dan ketentuan perundang-undangan yang berlaku di wilayah yurisdiksi yang sah.
- Anda menyatakan bahwa Anda bukan lah pribadi dan/atau badan hukum yang dilarang oleh ketentuan hukum Republik Indonesia untuk menerima atau menggunakan Layanan JD.ID.
- Anda menyatakan bahwa kesepakatan yang Anda buat dengan kami, tidak melanggar bentuk kesepakatan, hak, dan kewajiban lainnya dengan pihak ketiga manapun.
- Anda menyatakan bahwa seluruh informasi dan/atau dokumen yang anda lengkapi maupun sampaikan kepada JD.ID adalah akurat, benar, lengkap, terbaru dan sesuai peruntukannya.
Kami dapat sewaku-waktu berhak untuk melakukan pemeriksaan terkait denga kebenaran, keberlakuan dan keabsahan atas informasi maupun dokumen yang telah disampaikan kepada kami atau pada Platform JD.ID. Dalam hal ditemukannya kecurangan maupun ketidaksesuaian yang dinilai secara mandiri oleh JD.ID maka kami berhak untuk melakukan pemutusan, pembatalan, maupun pemblokiran atas akses serta keanggotaan anda terhadap layanan kami.
-
KEBIJAKAN PRIVASI
Mohon lihat pada Lampiran I :
-
PERJANJIAN ELEKTRONIK
Perjanjian Elektronik merupakan bentuk perikatan atas kesepakatan Anda terhadap penggunaan atas Layanan JD.ID, yang termasuk namun tidak terbatas pada “Syarat dan Ketentuan Umum Penjual” dan “Syarat dan Ketentuan Pengguna Platform JD.ID” ini. Pada saat anda menyetujui dan melanjutkan suatu proses pada Platform JD.ID yang disediakan oleh Layanan JD.ID, maka Anda dianggap telah setuju dengan seluruh ketentuan yang tercantum di dalam Perjanjian Elektronik tersebut. Perjanjian Elektronik ini akan terbit setelah Anda melalui beberapa proses tertentu pada Platform JD.ID termasuk diantaranya proses pendaftaran sebagai Pengguna Produk JD.ID, pemesanan produk dan lainnya.
Dalam hal terjadinya pengakhiran Perjanjian Elektronik oleh JD.ID untuk sebab apapun maka anda dan JD.ID sepakat untuk mengesampingkan Pasal 1266 dan 1267 Kitab Undang-Undang Hukum Perdata namun hanya sepanjang intervensi yudisial dipersyaratkan untuk mengakhiri segala bentuk kesepakatan yang telah dibuat.
-
AKUN PENGGUNA
Apabila Anda menggunakan Layanan JD.ID, Anda akan bertanggung jawab di dalam menjaga kerahasiaan atas seluruh Konten dari akun dan kata sandi Anda, serta membatasi akses komputer Anda. Anda setuju untuk menerima seluruh tanggung jawab atas seluruh kegiatan dibawah akun atau kata sandi Anda. Jika Anda berusia di bawah 18 tahun, Anda harus memperoleh persetujuan dari orang tua atau wali Anda, penerimaan atau persetujuan orang tua/wali terhadap Syarat dan Ketentuan ini beserta persetujuan mereka untuk mengambil tanggung jawab untuk: (i) tindakan Anda; (ii) biaya yang terkait dengan penggunaan setiap Layanan atau pembelian Produk; dan (iii) penerimaan dan kepatuhan Anda sesuai dengan Syarat & Ketentuan Penggunaan ini.
-
PROSEDUR TRANSAKSI PERDAGANGAN ONLINE
Seluruh tahapan perdagangan online, yang termasuk proses penjualan dan pembelian di dalam Platform JD.ID sejak melakukan akses, pemilihan barang, komunikasi dengan Penjual, komunikasi dengan customer service kami, pembelian barang, penggunaan voucher, proses pembayaran produk yang dibeli, pengiriman, penerimaan, hingga layanan after sales akan tunduk pada ketentuan yang berlaku di JD.ID. Untuk masing-masing ketentuan atas tahapan tersebut dapat anda temukan pada Platform JD.ID atau anda peroleh dari customer service kami.
-
KETEPATAN PRODUK
Ketepatan warna, informasi maupun deskripsi produk yang ditampilkan pada layar monitor anda mungkin tidak sama persis dengan warna maupun spesifikasi pada produk yang anda terima. Ketepatan warna pada layar dapat berbeda bergantung pada pencahayaan, pengaturan maupun resolusi pada layar monitor Anda dan akuransi deskripsi produk dapat berbeda akibat terjadinya kesalahan pada proses pengunduhan data. Namun, kami akan berusaha secara konsisten menyediakan ketepatan informasi yang sesempurna mungkin sehingga dapat menjamin keakuratan produk yang Anda terima.
-
HARGA
Selain daripada yang disebutkan dalam bagian lain, daftar harga atau petunjuk harga yang kami perlihatkan atas Produk di dalam Platform JD.ID merepresentasikan keseluruhan harga eceran penuh dari Produk itu sendiri yang dijual oleh JD.ID atau afiliasinya, penyedia, pemasok, atau Penjual yang diestimasikan berdasarkan praktek standar industri Produk tersebut maupun estimasi berdasarkan perbandingan harga dengan penawaran Produk tersebut di tempat lain. Daftar harga atau petunjuk harga adalah harga estimasi komparatif dan mungkin atau tidak mungkin merepresentasikan harga yang sama yang ditawarkan di setiap area atau dihari/waktu yang berbeda. Untuk beberapa produk yang ditawarkan dalam satu set atau satu paket, daftar harga atau petunjuk harga dapat merepresentasikan harga “open-stock”, yang berarti agregat dari estimasi produsen atau harga eceran yang disugestikan untuk setiap Produk yang sudah termasuk di dalam set atau paket tersebut. Sementara, untuk Produk yang ditawarkan oleh kami atau Penjual kami melalui layanan marketplace, daftar harga atau petunjuk Harga akan ditentukan dan diatur oleh Penjual itu sendiri.
Sehubungan dengan Produk yang ditawarkan oleh JD.ID pada Platform JD.ID, harga pembayaran yang terkonfirmasi adalah harga yang ditampilkan pada laman proses konfirmasi pemesanan. Dalam hal terdapat perbedaan harga yang tercantum pada katalog online dengan harga penjualan yang sebenarnya tercantum pada laman proses konfirmasi pemesanan, maka anda disarankan untuk mengkonfirmasi kembali kepada customer service kami sebelum melakukan pembayaran atas Produk dan dalam kondisi-kondisi tertentu terkait hal tersebut kami dapat melakukan tindakan pembatalan dan tindakan-tindakan lain yang dibutuhkan dengan tujuan untuk melindungi hak-hak Pemasok maupun Penjual kami atas harga penjualan Produk.
Secara umum kami tidak melakukan penagihan pada kartu kredit konsumen sampai pemesanan telah terbentuk, atau untuk produk digital, sampai produk digital tersebut telah tersedia untuk Anda.
-
KOMUNIKASI ELEKTRONIK
Ketika Anda menggunakan Layanan JD.ID, Anda setuju untuk berkomunikasi dengan kami secara elektronik seperti e-mail, pesan singkat, telepon, media sosial, live chat, message center dan lainnya. Bahwa, segala bentuk komunikasi elektronik tersebut dapat diberitahukan, diungkapkan dan dijadikan alat bukti sebagaimana diatur oleh ketentuan perundangan yang berlaku di wilayah Republik Indonesia terkait komunikasi elektronik.
-
HAK CIPTA
Seluruh Konten yang terdapat didalam Layanan JD.ID, seperti teks, grafik, logo, ikon, gambar, audioklip, unduhan digital, kompilasi data, dan software adalah milik dari JD.ID dan penyedia Konten yang bekerjasama dengan JD.ID, yang mana Konten tersebut dilindungi oleh Undang-Undang Hak Cipta yang berlaku.
Kompilasi dari seluruh Konten yang terdapat didalam Layanan JD.ID merupakan milik eksklusif JD.ID dan dilindungi oleh Undang-Undang Hak Cipta Indonesia yang berlaku.
-
HAK ATAS KEKAYAAN INTELEKTUAL
Grafik, logo, judul halaman, ikon, skrip, dan nama setiap bentuk Hak atas Kekayaan Intelektual yang tersedia melalui Layanan JD.ID apapun adalah milik JD.ID maupun Pemasok atau Penjualnya. Merek dagang tersebut tidak dapat digunakan untuk hal-hal yang tidak berhubungan dengan Produk dengan cara apapun yang mungkin menyebabkan kebingungan diantara Pengguna atau merugikan JD.ID.
Dalam hal terdapat merek dagang lain yang ditampilkan pada laman JD.ID, yang bukan merupakan merek dagang milik JD.ID atau diperoleh dari hak non-eksklusif atau diberikan kepadanya. Maka pihak tersebut bertanggung jawab secara mandiri, untuk menjaga maupun menggunakannya pada produk yang dijual dalam Layanan.
-
PATEN
Satu atau lebih paten yang dimiliki oleh JD.ID berlaku untuk Layanan JD.ID dan untuk fitur yang dapat diakses melalui Layanan JD.ID. Porsi dari Layanan JD.ID beroperasi dibawah lisensi dari satu atau lebih paten.
-
LISENSI DAN AKSES LAYANAN
Dengan tunduk pada Syarat dan Ketentuan ini serta seluruh ketentuan terkait lainnya, JD.ID memberikan kepada Anda suatu lisensi yang terbatas, non-eksklusif, tidak dapat dipindahtangankan, dan tidak dapat disublisensikan untuk mengakses dan menggunakan Layanan JD.ID untuk tujuan non-komersial semata-mata sebagaimana Layanan ini disediakan. Namun, pemberian Lisensi tersebut tidak termasuk pada:
- penjualan kembali atau penggunaan komersial dari Layanan JD.ID beserta seluruh konten yang ada didalamnya;
- setiap bentuk pengumpulan atau duplikasi apapun dari Konten, daftar, deskripsi, atau harga dari produk;
- setiap bentuk tiruan maupun turunan dari Layanan JD.ID beserta seluruh kontenya;
- pengunduhan, penyalinan, ekstraksi, pengumpulan dan/atau penggunaan dari informasi-informasi yang ditampilkan atau disediakan baik oleh JD.ID maupun seluruh penjual yang terikat dengannya.
Semua hak yang tidak diberikan kepada Anda dalam Syarat dan Ketentuan ini akan dicadangkan dan disimpan oleh JD.ID atau pemberi ijinnya, penyedia, penerbit, pemegang saham, atau penyedia konten lainnya.
Tidak ada Layanan JD.ID atau bagian apapun dari Layanan JD.ID yang diperbolehkan untuk direproduksi, diduplikasi, disalin, dijual, dijual kembali, dikunjungi, atau hal lainnya untuk dieksploitasi dengan tujuan komersial tanpa adanya persetujuan tertulis dari JD.ID. Anda tidak diperbolehkan untuk melakukan framing atau menggunakan teknik framing untuk menyamai trademark, logo, atau kepemilikan informasi lainnya (termasuk gambar, teks, tampilan halaman, atau bentuk) dari JD.ID tanpa adanya persetujuan tertulis. Anda tidak diperbolehkan untuk menggunakan meta tags atau “hidden text” untuk menggunakan nama JD.ID atau hak dagangnya tanpa adanya persetujuan tertulis dari JD.ID. Anda tidak diperbolehkan untuk menyalahgunakan Layanan JD.ID.
Anda diperbolehkan menggunakan Layanan JD.ID sesuai dengan syarat dan ketentuan yang diatur oleh JD.ID. JD.ID sewaktu-waktu dapat mencabut maupun membatalkan lisensi yang telah diberikan kepada anda dalam hal terdapat kecurigaan, pelanggaran maupun kecurangan yang dinilai sendiri secara mandiri oleh JD.ID.
-
ULASAN, KOMENTAR, KOMUNIKASI, DAN KONTEN LAINNYA
Pengguna Platform JD.ID diperbolehkan untuk mempublikasikan ulasan, komentar, foto, video, dan konten lainnya; mengirimkan e-cards dan komunikasi lainnya; dan memberikan sugesti, ide, komentar, pertanyaan, atau informasi lainnya, sejauh konten tersebut tidak illegal, memuat pornografi, bernada mengancam, fitnah, menyerang privasi, melanggar hak kekayaan intelektual (termasuk hak publikasi), mengarahkan pengguna lainnya pada tautan pihak ketiga, merugikan JD.ID, merugikan dan memberatkan pihak ketiga, tidak mengandung software virus, kampanye politis, ajakan komersial, pesan berantai, mass mailing, atau bentuk spam lainnya dan bentuk pesan yang tidak diinginkan lainnya.
Anda dilarang menggunakan alamat email palsu, mengaku sebagai orang atau entitas lain, atau menyesatkan pengguna lainnya dengan informasi, ulasan, komentar, komunikasi dan konten lainnya yang anda berikan. JD.ID memiliki hak namun tidak berkewajiban untuk menghapus atau mengedit konten tersebut, namun tidak melakukan ulasan atas konten yang dipublikasikan secara berkala.
Apabila Anda mempublikasikan Konten atau mengirimkan materi pada Layanan JD.ID, Anda menyatakan untuk memberikan hak non-eksklusif, bebas royalti, berkelanjutan, tidak dapat dibatalkan, dan secara penuh kepada JD.ID untuk menggunakan, reproduksi, memodifikasi, mengadaptasi, mempublikasikan, mentranslasi, dan membuat pekerjaan turunan, mendistribusikan, dan memperlihatkan Konten tersebut kepada pihak lain dengan menggunakan media apapun kecuali anda menyatakan sebaliknya. Anda memberikan kepada JD.ID dan sublisensinya hak untuk menggunakan nama yang Anda gunakan dalam mengirimkan konten tersebut.
Dengan demikian, Anda merepresentasikan dan menjamin bahwa Anda memiliki kontrol dan hak atas Konten yang anda publikasikan; keakuratan dari Konten; dan penggunaan Konten yang Anda sediakan tidak melanggar kebijakan ini dan tidak akan merugikan orang atau entitas manapun. Anda menyatakan untuk bertanggung jawab menanggung segala bentuk kerugian atas klaim yang mungkin timbul atas publikasi Konten yang anda lakukan. JD.ID berhak namun tidak berkewajiban untuk mengawasi dan mengedit atau menghapus aktifitas atau konten apapun. JD.ID tidak memiliki tanggung jawab dan mengasumsikan tidak memiliki kewajiban atas Konten yang anda atau pihak ketiga publikasikan.
-
RESIKO
Dalam menyediakan Layanan JD.ID, kami bekerjasama dengan afiliasi kami dan/atau pihak ketiga yang kami percayakan untuk dapat melakukan proses pengiriman produk kepada Anda setelah Anda melakukan proses pembelian produk di Portal JD.ID. Segala bentuk resiko yang mungkin timbul setelah dilakukannya pengemasan produk baik oleh JD.ID maupun Penjual yang bekerjasama dengannya akan ditanggung oleh pihak pengiriman tersebut. JD.ID bertanggung jawab terbatas pada penyedia sarana komunikasi antara pihak pengirim dan Anda.
Selain daripada resiko yang telah berpindah pada saat dilakukannya pengiriman, anda dapat menyampaikan keluhan terhadap produk yang telah diterima dalam hal terdapat ketidaksesuaian, kerusakan, pengembalian maupun pembatalan atas pembelian. Selanjutnya, kami akan melakukan investigasi dan pemeriksaan terkait pembebanan tanggungjawab atas resiko yang telah timbul pada produk. Seluruh ketentuan pemeriksaan tersebut hingga ditemukannya penyelesaian mengacu pada peraturan yang berlaku secara internal di JD.ID. Dalam hal dapat dibuktikan bahwa resiko tersebut terjadi akibat kesalahan anda, maka kami tidak akan bertanggung jawab secara materi maupun imateriil.
-
PENGEMBALIAN PRODUK, PENGEMBALIAN DANA DAN HAK ATAS KEPEMILIKAN
JD.ID tidak mengambil hak atas kepemilikan dan bertanggung jawab atas Produk yang dikembalikan hingga sampai di pusat pemenuhan (fulfillment center) kami. Berdasarkan kebijakan kami, pengembalian dana dapat dilakukan tanpa dibutuhkannya pengembalian barang. Dalam situasi ini, JD.ID tidak mengambil titel dari barang yang dikembalikan dananya. Untuk informasi terkait dengan pengembalian barang dan pengembalian dana, silahkan melihat kebijakan pengembalian barang dan pengembalian dana ( https://www.jd.id/help/question-38.html).
-
SYARAT SOFTWARE JD.ID
Untuk memberikan layanan terbaik kepada anda, kami sewaktu-waktu akan melakukan pembaharuan terhadap aplikasi Layanan kami yang dapat kami terapkan secara otomatis tergantung pada jenis layanannya maupun dengan kesepakatan dari anda untuk melakukan pembaharuan aplikasi kami. Syarat software secara lebih rinci diatur dalam Lampiran 1 Syarat dan Ketentuan ini.
-
TAUTAN DARI PIHAK KETIGA
Pihak ketiga mungkin menyediakan tautan/link yang mengarahkan anda pada JD.ID, yang tidak berada dibawah kendali JD.ID. Kami tidak bertanggung jawab untuk melakukan pemeriksaan, evaluasi atau menjamin keakuratan atas penawaran-penawaran melalui tautan tersebut yang mungkin mengadopsi atau menduplikasi JD.ID. Demi kenyamanan anda, anda disarankan untuk memeriksa kembali, memperhatikan dan mempertimbangkan secara mandiri terkait keabsahan tautan tersebut.
Dalam hal ditemukannya kecurigaan, kami akan sangat senang apabila anda dapat membantu untuk menginformasikan hal tersebut kepada layanan customer service kami. Kami mengizinkan anda untuk melakukan pencantuman link menuju JD.ID sejauh hal tersebut dilakukan secara benar dan sah serta tidak menimbulkan kerugian apapun bagi JD.ID.
Kami dapat melakukan pencabutan hak maupun tindakan-tindakan hukum lainnya dalam hal dapat dibuktikan bahwa anda telah merusak reputasi maupun nama baik JD.ID.
-
PENOLAKAN JAMINAN DAN PELEPASAN TANGGUNG JAWAB
Layanan JD.ID dan seluruh informasi, konten, materi, produk (termasuk software) dan layanan lainnya yang termasuk didalam atau dibuat tersedia melalui Layanan JD.ID disediakan oleh JD.ID dengan “sebagaimana mestinya” dan “sebagaimana tersedia”, kecuali disebutkan lain secara tertulis. JD.ID tidak membuat pernyataan atau jaminan apapun, tersurat maupun tersirat, atas operasi dari Layanan JD.ID, atau informasi, konten, materi, produk (termasuk software) atau layanan lainnya termasuk di dalam atau dibuat tersedia melalui Layanan JD.ID, kecuali disebutkan lain secara tertulis. Anda dengan tegas setuju bahwa penggunaan layanan JD.ID merupakan resiko Anda.
Sejauh yang diizinkan oleh hukum yang berlaku, JD.ID menolak semua penjaminan baik tersurat maupun tersirat, termasuk namun tidak terbatas pada, jaminan tersirat penjualan dan kesesuaian untuk tujuan tertentu. JD.ID tidak menjamin bahwa Layanan JD.ID, informasi, konten, materi, produk (termasuk software) atau layanan lainnya termasuk dalam atau dibuat tersedia kepada Anda melalui layanan JD.ID, server JD.ID atau komunikasi elektronik yang dikirim dari JD.ID bebas dari virus atau komponen berbahaya lainnya. JD.ID tidak akan bertanggung jawab atas kerusakan apapun yang timbul dari penggunaan Layanan JD.ID, atau dari informasi, konten, materi, produk (termasuk software) atau layanan lainnya yang termasuk di dalam atau dibuat tersedia kepada Anda melalui Layanan JD.ID, termasuk namun tidak terbatas pada kerugian langsung, tidak langsung, insidentil, sebab-akibat, atau yang lainnya kecuali disebutkan lain secara tertulis.
Dalam hal terjadi pertentangan antara Syarat dan Ketentuan ini dengan ketentuan terkait lainnya yang disediakan oleh JD.ID, sejauh mengenai ketentuan umum maka Syarat & Ketentuan ini yang akan tetap berlaku.
-
KETIDAKABSAHAN
Jika bagian manapun dalam Syarat dan Ketentuan ini menjadi tidak sah atau tidak dapat diterapkan karena peraturan perundang-undangan yang berlaku, maka anda sepakat bahwa ketidakberlakuan tersebut tidak akan mempengaruhi seluruh bagian lainnya dari Syarat dan Ketentuan ini, kami akan berusaha untuk mengganti ketentuan tersebut sehingga menjadi sah dan tidak melanggar ketentuan hukum untuk dapat mencerimkan tujuan dari ketentuan yang tidak absah tersebut.
-
HUKUM YANG BERLAKU
Dengan menggunakan Layanan JD.ID, Anda setuju untuk terikat bahwa penafsirannya akan tunduk pada ketentuan Hukum Republik Indonesia. Segala tindakan hukum maupun sengketa yang mungkin timbul sehubungan dengan Layanan JD.ID, akan diselesaikan dalam yurisdiksi pengadilan Republik Indonesia yang berwenang.
-
KEBIJAKAN DAN PERUBAHAN
Kami berhak untuk membuat perubahan pada situs, kebijakan, syarat layanan, dan syarat dan ketentuan ini sewaktu-waktu yang selanjutnya akan disampaikan kepada anda pada media yang kami tentukan. Seluruh perubahan, penambahan, penghapusan, modifikasi dan lainnya yang kami lakukan sehubungan dengan layanan tersebut akan berlaku secara otomatis dalam jangka waktu 1 x 24 jam setelah diunduh dan diumumkan pada media JD.ID.
Anda disarankan untuk selalu membaca dan mencari tahu setiap pemberitahuan yang kami sampaikan pada media JD.ID.
-
BAHASA
Syarat dan Ketentuan ini dibuat dalam 2 (dua) bahasa, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Dalam hal terjadinya perbedaan penafsiran maka, versi Bahasa Indonesia yang akan dinyatakan berlaku.